Semifinal BWF World Tour Finals 2024 di nomor ganda campuran jadi milik dua negara saja yaitu China dan Malaysia.
Dominasi China dan Malaysia langsung terlihat setelah dua pasangan masing-masing negara itu berhasil meloloskan diri dari fase grup.
Kekuatan ganda campuran China jelas tidak diragukan.
Memiliki dua kontestan yang merupakan penghuni ranking dua dan tiga dunia jelas jadi keunggulan bagi skuad Negeri Tirai Bambu.
Jiang Zhen Bang/Wei Ya Xin menjadi penguasa Grup A pada BWF World Tour Finals 2024.
Jiang/Wei menyapu bersih semua laga mereka dengan kemenangan.
Modal kemenangan di fase grup pertama atas senior sekaligus juara Olimpiade, Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong terus beregek positif.
Pada dua laga grup berikutnya, Jiang/Wei mampu menumpas perlawanan Yang Po-Hsuan/Hu Ling Fang (Taiwan) dan Tang Chun Man/Tse Ying Suet (Hong Kong).
Pun dengan Zheng/Huang yang cuma kalah dari Jiang/Wei.
Berikutnya, mantan ganda campuran nomor satu dunia itu mampu melibas Yang/Hu dan Tang/Tse.
Dengan begitu, Jiang/Wei dan Zheng/Huang lolos berdampingan ke semifinal sebagai juara dan runner-up grup.
Sementara itu, di Grup B, dominasi satu negara juga terlihat lewat aksi dua pasangan Malaysia.
Adalah Chen Tang Jie/Toh Ee Wei yang belum terkalahkan di fase grup.
Sama seperti Jiang/Wei, mereka juga menyapu bersih semua laga.
Dan laga grup pertama diraih dengan kemenangan atas senior sendiri, Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie.
Sisanya, mereka menumpas Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja dan Hiroki Midorikawa/Natsu Saito dalam dua gim langsung tanpa kesulitan berarti.
Sedangkan Goh/Lai, mengemas dua kemenangan atas Midorikawa/Saito dan Dejan/Gloria.
Pertarungan lawan Dejan/Gloria sempat sulit karena pasangan veteran Malaysia itu kecolongan lebih dulu dari wakil Indonesia sebelum comeback dengan tiga gim.
Dengan demikian, Chen/Toh dan Goh/Lai berhak lolos semifinal sebagai juara dan runner-up Grup B.
Jiang/Wei dan Zheng/Huang dar Grup A, sedangkan Chen/Toh dan Goh/Lai dari Grup B. Keempat pasangan ini akan diundi lagi untuk menentukan lawan pada semifinal.
Aturannya, juara grup pasti akan bertemu runner-up grup. Sehingga masih ada kemungkinan derbi kembali tersaji di babak semifinal.
Adapun proses undian untuk semifinal BWF World Tour Finals 2024 dilakukan setelah semua pertandingan fase grup selesai pada hari ini Jumat (13/12/2024).