Hasil Undian Semifinal BWF World Tour Finals 2024 – Doa Sabar/Reza Terkabul Tak Jumpa Fajar/Rian

Seluruh rangkaian pertandingan babak penyisihan grup BWF World Tour Finals 2024 telah selesai digelar.

Undian babak semifinal BWF World Tour Finals 2024 langsung digelar setelah seluruh laga babak fase grup pada Jumat (13/12/2024).

Hasilnya cukup menguntungkan bagi tiga wakil Indonesia yang berhasil melaju ke babak empat besar.

Mereka tidak menghadapi lawan yang sama dari babak grup pada fase gugur nanti.

Tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie akan bertemu wakil Denmark, Anders Antonsen.

Antonsen bukan lawan yang tidak mudah tentunya bagi Jonatan setelah peningkatan yang ditunjukkan oleh tunggal putra Denmark itu.

Keduanya bahkan baru saling berhadapan pada babak final China Masters 2024.

Jonatan kalah dua gim langsung Antonsen dengan skor 15-21, 13-21.

Sementara itu, keuntungan terbesar didapat pada dua pasangan ganda putra Indonesia yang berhasil lolos bersama ke babak semifinal.

Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani tidak akan bertemu Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.

Hasil undian tersebut tentu membuka peluang bagi Sabar/Reza dan Fajar/Rian untuk menciptakan All Indonesian Final.

Doa yang diharapkan Sabar dengan tidak ingin bertemu Fajar/Rian lagi pada semifinal akhirnya terkabul.

“Inginnya sih beda lawan jadi ada kesempatan all Indonesian finals tapi namanya undian nanti kami harus siap,” ujar Sabar Karyaman Gutama.

Meski begitu, Sabar/Reza dan Fajar/Rian akan menghadapi tantangan berat.

Sabar/Reza akan bersua semifinalis Olimpiade Paris 2024, Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen.

Adapun Fajar/Rian berjumpa ganda putra Malaysia yang sedang onfire, Goh Sze Fei/Nur Izzuddin Rumsani.

HASIL UNDIAN SEMIFINAL BWF WORLD TOUR FINALS 2024

Tunggal Putra

  • Chou Tien Chen (Taiwan) vs Shi Yu Qi (China)
  • Jonatan Christie vs Anders Antonsen (Denmark)

Tunggal Putri

  • Aya Ohori (Jepang) vs Han Yue (China)
  • An Se-young (Korea Selatan) vs Wang Zhi Yi (China)

Ganda Putra

  • Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs Goh Sze Fei/Nur Izzuddin Rumsani (Malaysia)
  • Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani vs Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen (Denmark)

Ganda Putri

  • Liu Sheng Shu/Tan Ning (China) vs Baek Ha-na/Lee So-hee (Korea Selatan)
  • Chen Qing Chen/Jia Yi Fan (China) vs Nami Matsuyama/Chiharu Shida (Jepang)

Ganda Campuran

  • Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong (China) vs Jiang Zhen Bang/Wei Ya Xin (China)
  • Chen Tang Jie/Toh Ee Wei (Malaysia) vs Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie (Malaysia)
  • Related Posts

    Evaluasi Khusus untuk Putri KW, Pelatih Siapkan Gregoria Tampil pada India Open 2025

    Evaluasi khusus diberikan terhadap tunggal putri Indonesia, Putri Kusuma Wardani, setelah Malaysia Open 2025. Putri KW menjadi salah satu wakil Indonesia yang berhasil melangkah paling jauh pada turnamen BWF World…

    Dibuka Ambisi Eks Ratu Bulu Tangkis yang Jadi Lebih Muda 11 Tahun Setelah Lawan Putri KW

    Semifinal Malaysia Open 2025 tidak menampilkan satu pun wakil Indonesia. Sementara itu, salah satu pemberi luka bersemangat dengan kebangkitannya. Indonesia mengulangi pencapaian buruk tahun lalu tatkala tidak ada satu pun…

    Leave a Reply

    Your email address will not be published. Required fields are marked *

    You Missed

    Evaluasi Khusus untuk Putri KW, Pelatih Siapkan Gregoria Tampil pada India Open 2025

    • By shuji
    • January 12, 2025
    • 2 views
    Evaluasi Khusus untuk Putri KW, Pelatih Siapkan Gregoria Tampil pada India Open 2025

    Dibuka Ambisi Eks Ratu Bulu Tangkis yang Jadi Lebih Muda 11 Tahun Setelah Lawan Putri KW

    • By shuji
    • January 11, 2025
    • 4 views
    Dibuka Ambisi Eks Ratu Bulu Tangkis yang Jadi Lebih Muda 11 Tahun Setelah Lawan Putri KW

    Awan Kelabu Bulu Tangkis Indonesia

    • By shuji
    • January 10, 2025
    • 5 views
    Awan Kelabu Bulu Tangkis Indonesia

    Listrik dan Air Ikut Padam, Kekacauan di Hari Pertama Berikan Rasa Frustrasi Terhadap Atlet

    • By shuji
    • January 8, 2025
    • 10 views
    Listrik dan Air Ikut Padam, Kekacauan di Hari Pertama Berikan Rasa Frustrasi Terhadap Atlet

    Tekad Fajar/Rian dan Sabar/Reza Agar Tak Menderita Early Exit

    • By shuji
    • January 7, 2025
    • 13 views
    Tekad Fajar/Rian dan Sabar/Reza Agar Tak Menderita Early Exit

    Taufik Hidayat Ingin Bulu Tangkis Raih Emas Olimpiade 2028

    • By shuji
    • January 6, 2025
    • 9 views
    Taufik Hidayat Ingin Bulu Tangkis Raih Emas Olimpiade 2028