
PP PBSI, Kamis (3/4), mengumumkan dua pasangan baru yang akan memperkuat tim bulu tangkis Indonesia di beberapa turnamen Tur Dunia Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF). Mereka adalah Apriyani Rahayu/Febi Setianingrum di sektor ganda putri serta Verrell Yustin Mulia/Lisa Ayu Kusumawati di nomor ganda campuran.
Berdasarkan informasi yang dimuat pada laman BWF, Apri/Febi dan Verrell/Lisa akan bertanding pada turnamen bulu tngkis Taipei Open 2025 yang berlangsung pada 6-11 Mei, serta Thailand Open 2025 di Patumwan, Thailand, 13-18 Mei.
“Dari hasil dua pertandingan Eropa kemarin, setelah melakukan evaluasi maka kita mencoba alternatif lain yaitu Apri berpasangan dengan Febi,” kata pelatih ganda putri pelatnas bulu tangkis Indonesia, Nitya Krishinda Maheswari, melalui keterangan pers Humas dan Media PP PBSI, Jumat (4/4) pagi.
“Untuk kondisi Apri sejauh ini sudah membaik, tinggal percaya diri dari Apri saja yang perlu ditingkatkan,” Nitya, menambahkan.
Pada tur Eropa yang berlangsung sejak awal hingga pertengahan Maret 2025, Apri, kembali dipasangkan dengan Siti Fadia Silva Ramadhanti. Mereka berlaga di dua turnamen, yaitu Orléans Masters 2025 dengan pencapaian perempat final serta All England 2025 dengan hasil terbaik babak 16 besar.
Sementara, pelatih ganda campuran pelatnas bulu tangkis Indonesia Rionny Mainaky mengungkapkan, Verrell dan Lisa memiliki kesamaan pada tipe dan pola permainan. “Setelah beberapa kali dipasangkan dalam latihan, kedua-duanya juga rajin dan tekun dalam menghabiskan sesi latihan,” katanya.
“Lisa yang lebih senior dan punya jam terbang yang sudah lebih banyak diharapkan bisa membimbing dan lebih cepat untuk membawa Verrell pemain muda yang punya potensi agar naik ke level yang setingkat dengan Lisa,” demikian Rionny.